Pertandingan Madrid VS Manchester City Liga |
Dalam pertandingan City vs Madrid, Jose Mourinho memakai tiga gelandang bertahan sekaligus lewat kombinasi Sami Khedira-Xabi Alonso-Michael Essien. Sementara, Angel Di Maria dan Cristiano Ronaldo menemani ujung tombak Gonzalo Higuain. Roberto Mancini, yang tak ingin mengulang start buruk di Liga Champions seperti musim lalu, memakai lima gelandang sekaligus. Carlos Tevez dijadikan juru gedor.
Peluang emas pertama Real Madrid hadir dari Cristiano Ronaldo. Menusuk dari sisi kiri kotak penalti City, CR7 melepaskan tembakan yang masih bisa ditepis Joe Hart di menit 9. Percobaan berikutnya di menit 12 juga berakhir sama. Dengan trivote –istilah untuk tiga gelandang jangkar (pivote)– Madrid terlihat lebih kokoh dibanding tim tamu.
Madrid terus berupaya untuk menggedor pertahanan Manchester City. Meski menguasai bola 66% dan unggul jauh dalam urusan tembakan, kesempatan Gonzalo Higuain dan Sami Khedira belum mampu mengoyak gawang Joe Hart di babak pertama. The Citizens bukannya tanpa perlawanan. Yaya Toure menjadi pekerja paling tangguh untuk mereka sebelum turun minum. Skor 0-0 –dengan 16 percobaan dari Madrid— bertahan hingga 45 menit awal.
Babak kedua, Madrid boleh saja tetap lebih menyerang. Agresivitas diupayakanJose Mourinho dengan memasukkan Mesut Ozil menggantikan Michael Essien. Namun City yang berhasil mencetak gol lebih dahulu. Yaya Toure dengan jitu memberikan umpan apik kepada Edin Dzeko yang datang dari bangku cadangan untuk menaklukkan Iker Casillas di menit 70.
Madrid yang harus menang, berhasil menyamakan kedudukan di menit 76.Marcelo melepaskan tembakan yang membentur Javi Garcia tak mampu dibendung Joe Hart. Dua peluang Manchester City di antara gol Marcelo, yaitu melalui Yaya Toure (’75) dan Carlos Tevez (’77), melayang.
Dini hari ini, para pemain pengganti Manchester City yang berjaya. Aleksandar Kolarov sukses melesakkan tendangan bebas dari sisi kiri pertahanan Real Madrid. Bola bergulir ke sudut kanan gawang Iker Casillas di menit 86. Namun, Madrid juga cuma membutuhkan satu menit untuk gol balasan. Juga dari pemain pengganti.
Kemandulan musim panas Karim Benzema berakhir. Penyerang nomor 9 yang belum mencetak gol selama ini, sukses menaklukkan Joe Hart berkat assist Angel Di Maria. Dan Madrid akhirnya sukses memetik kemenangan penting melalui golCristiano Ronaldo di menit 90. Sebuah pertandingan fantastis dari dua jawara liga terelite dunia.
Sususnan Pemain :
Real Madrid (4-3-3):1-Casillas; 17-Arbeloa, 2-Varane, 3-Pepe, 12-Marcelo; 6-Khedira (15-Modric ’73), 14-Alonso, 15-Essien (10-Ozil ’65); 7-Cristiano Ronaldo, 22-Di María, 20-Higuaín (9-Benzema ’73)
Man. City (4-1-41): 1-Hart; 22-Clichy, 4-Kompany, 33-Nastasic, 3-Maicon (5-Zabaleta ’74); 14-Javi García; 42-Y.Touré, 18-Barry; 8-Nasri (13-Kolarov ’37), 21-Silva (10-Edin Dzeko ’63); 32-Tévez.
|
Comments :
0 komentar to “Hasil Akhir Pertandingan Madrid VS Manchester City Liga Champion”
Post a Comment